Cara Membuat Blog Yang Menarik di Blogger - Pada kesempatan kali ini Blok Operator Sekolah akan membahas tentang dunia blogger. Buat kamu yang saat ini membaca artikel ini, saya akan memberitahu bahwa memiliki blog adalah suatu hal yang menguntungkan. Selain dapat mengembangkan ketrampilan menulis, kita juga akan mendapatkan tambahan penghasilan.
Dengan memiliki blog pribadi serta mengisinya dengan berbagai artikel yang bermanfaat, serta memberikan banyak informasi. Maka blog yang kamu buat akan memiliki banyak pengunjung. Nah, ini adalah kesempatan baik, untuk mendapatkan penghasilan.
Cara Membuat Blog Yang Menarik di Blogger Gratis
Untuk membuat blog yang menarik dan gratis sebenarnya caranya sangat mudah. Tidak perlu mengeluarkan modal atau biaya untuk membuat blog. Yang diperlukan untuk membuat blog gratis adalah akun email dari gmail.
Cara Membuat Blog Yang Menarik di Blogger Gratis |
Pastinya kamu sudah memiliki email dong saat ini? Apabila belum punya, caranya gampang kok buatnya, ikuti saja langkah-langkah pada tutorial berikut ini : Cara Membuat Email yang Mudah di Ingat.
Setelah memiliki email, sekarang lanjut pada tutorial cara membuat blog. Pada tutorial ini saya menggunakan situs blogger.com untuk membuat blog gratis. Nah seperti apa langkah-langkahnya? Simak tutorial dibawah ini dengan seksama!.
Cara Membuag Blog
Langkah-langkah membuat blog di Blogger.com caranya gampang, dan tidak banyak membutuhkan kuota atau paket data, jadi bagi kamu yang saat menggunakan modem atau tethering Handphone jangan kuatir.
1. Buka alamat : https://www.blogger.com/about/?r=1-null_user
cara membuat blog |
2. Klik tombol Buat Blog
tombol buat blog |
3. Setelah klik tombol buat blog, kemudian silahkan login akun google.
4. Kemudian isi formulir untuk membuat blog
daftar buat blog |
- Judul blog : Judul Blog Baru
- Alamat Blog : Url atau link blog
- Template : Template default
- Tombol Buat : Untuk membuat blog sesuai daftar blog yang dibuat
Setelah tahap diatas selesai, kamu sudah membuat blog baru gratis. Mudah buka, hanya dalam waktu kurang 2 menit kamu sudah membuat blog atau memiliki blog gratis.
Selanjutnya tugas kamu adalah mengisi blog yang telah dibuat dengan mengisi artikel yang bermanfaat bagi orang lain. Agar artikel yang telah dibuat dan dipublis dapat muncul pada halaman penelususan google ikuti petunjuk cara menulis artikel pada video tutorial dibawah ini !
Cara Membuat Blog Yang Menarik
Selain artikel yang bermanfaat blog harus memiliki tampilan yang menarik agar pengunjung betah berlama-lama membaca artikel. Agar tampilan menarik maka harus mengganti template bawaan blogger dengan template modifikasi yang tampilan menarik.
Selain tampilan blog yang menarik, kamu juga harus memperhatikan kecepatan loading halaman blog. Jadi harus berhati-hati dalam memilih template. Berikut ini adalah link situs website yang menyediakan template blogger gratis dengan kwalitas bagus menurut blog operator sekolah :
- Btemplates.com
- Urang Kurai
- Compartidisimo.com
- Loefa Cebook
- Maskolis.com
- Extensv.com
- Gooyaabitemplates
Sedangkan yang saya pakai pada tutorial adalah template milik mas sugeng yang bernama LinkMagz. Kunjungi situs Sugeng.id untuk download template LinkMagz.
Video Tutorial Cara Membuat Blog Yang Menarik di Blogger Gratis
Berikut ini adalah video tutorial tentang cara membuat blog yang menarik gratis di situs blogger.com, sebagai referensi atau panduan apabila kamu kesulitan dengan artikel yang saya buat diatas.
Silahkan bertanya-tanya melalui komentar video di youtube apabila mengalami kesulitan.
Demikian artikel tutorial blogger tentang Cara Membuat Blog Yang Menarik di Blogger Gratis, semoga dapat bermanfaat.